Berita Kesehatan Di Hong Kong

Peraturan Jarak Sosial Diperpanjang Hingga 4 Juni 2020. Peraturan Untuk Aktivitas Ibadah Diperlonggar

Secretary for Food and Health Hong Kong, Sophia Chan Siu-chee (陳肇始) pada konferensi pers pada hari ini (19 Mei 2020) menyatakan bahwa beberapa kasus lokal masih belum mengetahui sumber penularannya.  Dalam upaya mencegah Covid-19 mewabah kembali, maka peraturan jarak sosial dengan batas berkumpul tidak boleh lebih dari 8 orang yang pada mulanya akan berakhir pada 21 Mei 2020 akan diperpanjang hingga 4 Juni 2020.

Baca selengkapnya

Taiwan Membuka Kembali Perbatasan Untuk Wisatawan Asing Paling Cepat Oktober 2020

Central Epidemic Command Center (中央流行疫情指揮中心) Taiwan menyatakan Taiwan s/d tanggal 15 Mei 2020 telah tercatat 8 hari berturut-turut sama sekali tidak terdapat kasus positif Covid-19 dan 33 hari tidak terrdapat kasus lokal.  Pada Konferensi Pencegahan Epidemi yang ke7, Ministry of Transportation and Communication Taiwan (台灣交通部) menyatakan akan melonggarkan seluruh lalu lintas secara bertahap.

Baca selengkapnya

Pembaharuan Peraturan Imigrasi Masuk Antar Macau Dan Zhuhai

Mulai pada hari ini (tanggal 17 Mei 2020) pukul 06.00, setiap orang yang memenuhi persyaratan untuk keluar masuk antar Macau / Zhuhai memerlukan pengambilan sampel deteksi asam nukleat sebelum masuk.  Setelah menunggu hasil deteksi 24 jam baru diperbolehkan masuk Zhuhai / Macau.

Baca selengkapnya

Pemerintah Thailand Mulai Hari Ini Membebaskan Hong Kong Dan Macau Dari Daftar Zona Penyakit Menular Berbahaya

Pemerintah Thailand pada tanggal 15 Mei 2020 menyatakan pada bahwa akan membebaskan Daratan China, Hong Kong, Macau dan Korea Selatan dari daftar zona penyakit menular berbahaya mulai tanggal 16 Mei 2020.

Baca selengkapnya

Consumer Council Hong Kong Menguji 17 Merek Spatula Nylon Dan IKEA Mendapat Nilai Tertinggi

Yang termahal tidak berarti yang terbaik.  Consumer Council Hong Kong (消費者委員會) pada tanggal 14 Mei 2020 di sebuah konferensi pers menyatakan bahwa mereka telah menguji 17 merek spatula nylon dari harga HK$12 s/d HK$99 dan menghimbau masyarat berhati-hati menggunakan spatula nylon atau lebih baik menggunakan spatula yang terbuat dari bahan kayu / bambu.

Baca selengkapnya

Pemerintah Hong Kong Menyewa Pesawat Untuk Menjemput Warga Hong Kong Pulang Dari India Tanggal 17 Mei 2020

Pemerintah Hong Kong pada tanggal 13 Mei 2020 menyatakan pesawat carter pertama untuk menjemput warga Hong Kong kembali dari India akan berangkat dari kota New Delhi paling cepat pada tanggal 17 Mei 2020.

Baca selengkapnya

Centre for Food Safety Hong Kong Memberi Instruksi Kepada Industri Untuk Tidak Impor Daging Dan Produk Unggas Dari Beberapa Kota Di Vietnam

Centre for Food Safety Hong Kong (食物安全中心) mendapatkan informasi dari World Health Organization (WHO) bahwa sedang terjadi wabah H5N1 pada 3 daerah di Vietnam yaitu kota Can Tho, propinsi Dong Thap dan Vinh Long.

Baca selengkapnya

Registrasi Untuk Program Subsidi “Save Jobs” Sebesar HK$80 Miliar Akan Dimulai Pada Tanggal 25 Mei 2020

Chief Executive of Hong Kong, Carrie Lam Cheng Yuet-ngor (林鄭月娥) menyatakan kepada media sebelum menghadiri pertemuan Executive Council hari ini (12 Mei 2020) bahwa registrasi untuk tahap pertama program subsidi "Save Jobs" untuk bulan Juni s/d Agustus akan dimulai pada tanggal 25 Mei 2020 selama 3 minggu.

Baca selengkapnya

Sebagian Fasilitas Umum Telah Di Buka Hari Ini. Kolam Renang, Perpustakaan Akan Buka Kembali Pada Tanggal 21 Mei 2020

Oleh karena pandemi Covid-19 mereda, maka Leisure and Culture Services Department Hong Kong menyatakan akan buka kembali berbagai fasilitas umum seperti sebagian besar kolam renang, 12 perpustakaan dan sebagainya pada tanggal 12 Mei 2020.

Baca selengkapnya

Ocean Park Hong Kong Sedang Mempersiapkan Pembukaan Kembali Secara Bertahap Dalam Waktu Dekat

Ocean Park Hong Kong tutup sejak akhir Januari 2020 disebabkan oleh pandemi Covid-19, dan hari ini mendapat kabar baik dari pihak Ocean Park Hong Kong bahwa mereka sedang dalam persiapan untuk buka kembali dan waktu yang pasti akan diumumkan dalam waktu dekat ini.

Baca selengkapnya

Benarkah Kalung Anti Virus Bisa Menangkis Virus?

Produk kalung anti-virus atau dijuluki anti-virus card sekarang sangat populer di Hong Kong maupun Indonesia, tetapi apa benar produk ini bisa membunuh virus atau bakteri?  Kita mungkin bisa mendapatkan jawaban dari penelitian media Hong Kong, i-CABLE News bersama dosen Department of Biology of Hong Kong Baptist University, Dr Patrick Yue Ying-Kit dibawah ini.

Baca selengkapnya

Golden Bus Beroperasi Kembali Untuk Rute Antara Hong Kong Dan Macau Mulai Tanggal 8 Mei 2020 Pukul 10.30

Perusahaan Golden Bus (港珠澳大橋穿梭巴士) hari ini menyatakan rute antara Hong Kong dan Macau akan kembali beroperasi dengan jadwal terbatas mulai tanggal 8 Mei 2020 pukul 10.30 sampai pada pukul 20.30.

Baca selengkapnya

Penarikan Kembali Vitasoy Calci Plus Hi-Calcium Original Soya Drink 250ML Oleh Vitasoy HK Karena Masalah Kemasan

Perusahaan Vitasoy Hong Kong menyatakan pada tanggal 6 Mei 2020 bahwa dalam pengujian produk Vitasoy Calci Plus Hi-Calcium Original Soya Drink 250ML diketemukan adanya masalah pembuatan kemasan yang menyebabkan rasa produk menjadi asam.

Baca selengkapnya

Shanghai Disneyland Akan Buka Kembali Pada Tanggal 11 Mei 2020, Sementara Belum Adanya Kepastian Kapan Hong Kong Disneyland Akan Dibuka Kembali

Shanghai Disney Resort pada hari ini menyatakan bahwa Shanghai Disneyland akan dibuka kembali pada tanggal 11 Mei 2020.

Baca selengkapnya

Pemerintah Hong Kong Membuka Kembali Beberapa Sektor Bisnis Mulai Pada Tanggal 8 Mei 2020

Pandemi Covid-19 telah mereda maka Chief Executive of Hong Kong Carrie Lam Cheng Yuet-ngor (林鄭月娥) pada konferensi pers siang hari ini (tanggal 5 Mei 2020) mengumumkan membuka kembali berbagai sektor bisnis pada tanggal 8 Mei 2020.

Baca selengkapnya

Pengumuman Pemerintah Hong Kong Untuk Jadwal Pembukaan Kembali Sekolah-sekolah

Pandemi Covid-19 telah mereda maka Chief Executive of Hong Kong Carrie Lam Cheng Yuet-ngor (林鄭月娥) pada konferensi pers siang hari ini (tanggal 5 Mei 2020) mengumumkan jadwal pembukaan kembali sekolah-sekolah yang diatur sebagai berikut:

Baca selengkapnya
Fitur

Pemerintah Hong Kong Akan Membagikan Masker Untuk Semua Penduduk Dengan Pendaftaran Online Mulai Tanggal 6 Mei 2020 Dan Dibagikan Melalui Pos

Chief Executive of Hong Kong Carrie Lam Cheng Yuet-ngor (林鄭月娥) pada konferensi pers siang hari ini menyatakan pemerintah akan segera memulai proses pembagian masker gratis kepada semua penduduk Hong Kong.

Baca selengkapnya
Fitur

Pemerintah Hong Kong Merencanakan Untuk Membagi Masker Yang Bisa Digunakan Berulang Kali Untuk Setiap Penduduk

Ahli mikrobiologi dan salah satu anggota panel penasihat ahli anti-epidemi pemerintah Hong Kong, Prof Yuen Kwok-yung (袁國勇) pada tanggal 3 Mei 2020 pagi di suatu acara televisi lokal menyatakan dia mendapat informasi bahwa pemerintah merencanakan membagi masker yang bisa digunakan berulang kali dan bisa dicuci sebanyak 60 kali kepada semua penduduk. Masker yang hendak dibagikan oleh pemerintah Hong Kong merupakan ciptaan dari Innovation and Technology Bureau.

Baca selengkapnya

Peraturan Karantina Wajib Untuk Pendatang Yang Masuk Melalui China Daratan, Macau Dan Taiwan Di Perpanjang Hingga Tanggal 7 Juni 2020

Peraturan karantina wajib 14 hari untuk setiap pendatang yang masuk melalui China Daratan, Macau dan Taiwan akan berakhir pada tanggal 7 Mei 2020 dan pemerintah Hong Kong mengambil keputusan untuk memperpanjang peraturan ini s/d 7 Juni 2020.

Baca selengkapnya

Sebagian Besar PNS Hong Kong Kembali Bekerja Minggu Depan

Wabah Covid-19 mulai meredah di Hong Kong dengan berturut-turut tiga hari tidak ada penambahan kasus, maka pemerintah Hong Kong berkeputusan untuk sebagian besar pegawai negeri sipil secara bertahap kembali bekerja mulai dari 4 Mei 2020.

Baca selengkapnya